Mau Masuk Syurga Atau Jadi Ahli Syurga

Ada tiga type golongan nantinya yang akan dimasukkan kedalam surga
1. Dimasukkan kedalam Surga
2. Masuk Surga
3. Ahli Surga
Dimasukkan kedalam Surga
Amal keburukannya lebih banyak dibanding amal kebaikannya. Makanya dibakar dulu didalam neraka untuk membersihkan
dosa-dosanya baru DIMASUKKAN KEDALAM SURGA.

Masuk Surga
Amal kebaikannya lebih banyak dibanding amal keburukannya. Orang seperti ini MASUK SURGA disebabkan amalannya lebih banyak,kebaikannya lebih banyak.

Ahli Surga
AHLI SURGA ini adalah para Nabi dan orang-orang yang mengambil usaha kenabian. Kalaulah ahli tentunlah orang yang menguasai betul suatu bidang.
Misalnya : Ahli komputer Perusahaan A Menerima Ahli komputer ini sebagai pekerja. Untuk mempermudah tranportasi maka diberikan sebuah motor.

Perusahaan B Menerima Ahli komputer ini sebagai pekerja memberi tawaran yang lebih tinggi. Untuk mempermudah tranportasi supaya jangan kehujanan maka diberikan sebuah mobil.
Perusahaan C Menerima Ahli komputer ini sebagai pekerja memberi tawaran yang lebih tinggi lagi. Yaitu menikahkan anak gadisnya dengan Ahli komputer tadi supaya ada keterikatan. Ahli komputer saja diberikan fasilitas oleh perusahahannya.Tentulah Ahli Dakwah pun diberikan fasilitas oleh Allah SWT. Apa saja Fasilitas yang diberikan Allah SWT kepada para Ahli Dakwah … ???
1. Masuk surga tanpa hisab
2. Masuk surga dari pintu mana saja yang dia inginkan
3. Diberikan bidadari-bidadari yang bermata jeli. Yang
didalam hatinya tertulis nama pemiliknya.
4. Menyelamatkan ahli keluarga yang ada didalam neraka
Ahli surga adalah para Nabi dan orang-orang yang mengambil usaha kenabian. Yang menjadikan dakwah maksud hidupnya. Bukan
kerja sampingan. Kalau ada waktu baru buat dakwah. Kalau ada uang baru buat dakwah. Tetapi kapan saja dimana saja dan dengan siapa saja selalu buat usaha dakwah. Untuk menjadi Ahli Komputer butuh waktu yang lama. 6 tahun SD,3 tahun SMP, 3 tahun SMA, S1 4 tahun, S2 2 tahun. Kurang lebih 18 tahun untuk jadi ahli komputer. Untuk menjadi Ahli surga pun perlu pengorbanan.
4 bulan setiap tahun. Semua sedia insya Allah menjadi Ahli surga.

0 Response to "Mau Masuk Syurga Atau Jadi Ahli Syurga"

.

Total Pageviews

Chat

langganan

Untuk berlangganan artikel, masukan email anda: amal agama